Sobat sewa_laptop, ternyata nyamuk itu pintar lo. Bukti ini ditemukan peneliti dari Prancis bernama Vincent Corbel dari Montpellier.
Dua desa di pedalaman Afrika yang sebelumnya sering diserang nyamuk malaria akhirnya menggalakkan program pemasangan kelambu agar orang bisa tidur nyaman, tanpa takut digigit nyamuk.
Awalnya, program ini terlihat berhasil. Tapi ternyata setelah beberapa saat, nyamuk di wilayah tersebut yang biasanya menyerang sekitar pukul 2.00 – 03.00 dinihari kini malah menyerang sekitar jam 5.00 pagi saat manusia mulai bangun dan beraktifitas. Bahkan, diberitakan serangan nyamuk di luar rumah meningkat tajam. Penelitian ilmuwan Prancis ini diterbitkan dalam Journal of Infectious Diseases.

0 komentar: